Segmentasi pasar adalah kegiatan membagi suatu pasar menjadi kelompok-kelompok pembeli yang berbeda yang memiliki kebutuhan, karakteristik,
atau perilaku yang berbeda yang mungkin membutuhkan produk atau bauran
pemasaran yang berbeda. Segmentasi pasar juga dapat diartikan sebagai proses
pengidentifikasian dan menganalisis para pembeli di pasar produk, menganalisis
perbedaan antara pembeli di pasar
Dasar–dasar segmentasi pasar pada
pasar konsumen
·
Variabel geografi
Variabel tersebut, antara lain: wilayah, ukuran daerah, ukuran kota, dan
kepadatan iklim.
·
Variabel demografi
Variabel tersebut, antara lain: umur, keluarga, siklus hidup, pendapatan,
pendidikan, dll.
·
Variabel psikologis
Variabel tersebut, antara lain: kelas sosial, gaya hidup, dan kepribadian.
Variabel tersebut, antara lain: manfaat yang dicari, status pemakai, tingkat
pemakaian, status kesetiaan dan sikap pada produk.
Dasar–dasar segmentasi pada pasar
industri
·
Tahap 1, yaitu
menetapkan segmentasi makro, yakni pasar pemakai akhir, lokasi geografis, dan
banyaknya langganan.
·
Tahap 2, yaitu sikap
terhadap penjual, ciri–ciri kepribadian, kualitas produk, dan pelanggan.
Ada beberapa syarat segmentasi yang efektif, yaitu:
·
Dapat diukur
·
Dapat dicapai
·
Cukup besar atau
cukup menguntungkan
·
Dapat dibedakan
·
Dapat dilaksanakan
Manfaat dari segmentasi pasar adalah:
·
Penjual atau produsen
berada dalam posisi yang lebih baik untuk memilih kesempatan-kesempatan
pemasaran.
·
Penjual atau produsen
dapat menggunakan pengetahuannya terhadap respon pemasaran yang berbeda-beda,
sehingga dapat mengalokasikan anggarannya secara lebih tepat pada berbagai
segmen.
·
Penjual atau produsen
dapat mengatur produk lebih baik dan daya tarik pemasarannya
Analisis Demografi
adalah analisis penduduk dari rahim hingga liang kubur (from the womb to
the tomb) karena meliputi analisis penduduk pada seluruh siklus
kehidupanmanusia sejak dari kandungan sampai meninggal.
Demografi, ini merujuk data statistik penduduk, termasuk pendapatan,
rata-rata umur, dan pendidikan. Kalau menurut Hermawan, demografi ini termasuk
dalam Static Attribute Segmentation, atau cara memandang pasar berdasarkan
geografis dan demografi. Geografis berarti kita melihat pasar berdasarkan
wilayah (negara,kawasan, propinsi, kota). Sedangkan demografi berati kita
melihat pasarberdasarkan jenis kelamin, usia, pekerjaan, agama dan pendidikan.
Manfaat Analisis Demografi
·
Mempelajari kuantitas
dan distribusi penduduk dalamsuatu daerah tertentu.
·
Menjelaskan
pertumbuhan penduduk pada masa lampau, kecenderungannya, dan persebarannya
dengan sebaik-baiknya dan dengan data yang tersedia.
·
Mengembangkan
hubungan sebab akibat antara perkembangan penduduk dengan bermacam-macam aspek
organisasi sosial, ekonomi, budaya, lingkungandan lain-lain.
·
Pemperkirakan
pertumbuhan penduduk (proyeksi penduduk) pada masa yang akan datang dan
kemungkinan-kemungkinan konsekuensinya
SUMBER : id.wikipedia.org/segmentasi_pasar
SUMBER : id.wikipedia.org/segmentasi_pasar
0 comments:
Post a Comment